Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Sekolah Menengah Atas - Adalah sebuah aplikasi Sistem Pendukung Keputusan yang digunakan untuk melakukan pemilihan sekolah menengah atas di kota Balikpapan. Aplikasi ini diperuntukkan bagi para orangtua murid yang sedang mencarikan sekolah menengah atas bagi anaknya.
Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Sekolah Menengah Atas ini merupakan judul Tugas Akhir yang disusun oleh M. Fajrian, Mahasiswa STIKOM Balikpapan, pada tahun 2012. Sebagai Tugas Akhir, secara keseluruhan terdiri dari Bab I, Bab II, Bab III, Bab IV, Bab V, Daftar Pustaka dan program aplikasi Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Sekolah Menengah Atas.
Kali ini, kami sajikan penjelasan yang terdapat dalam Bab I yaitu latar belakang, rumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian.
Latar Belakang Masalah
Dalam era globalisasi sekarang ini memilih sekolah yang tepat tidaklah mudah. Terutama bila sekolah yang diinginkan berada di daerah perkotaan seperti Balikpapan. Selain jumlah sekolah yang banyak, juga tiap sekolah kini memberi beragam tawaran dan pilihan kepada para calon siswanya.
Mulai dari yang menginginkan harga uang pangkal yang murah, biaya SPP yang murah, dekat dengan rumah, fasilitas dan sarana pra sarana yang lengkap, prestasi yang pernah dicapai sekolah, jumlah jam belajar perhari, status akreditasi sekolah, kegiatan ekstra kurikuler yang beragam sampai sekolah yang memberikan porsi pendidikan agama lebih banyak guna membentuk moral siswanya.
Melihat fenomena seperti ini tentu saja akan menyulitkan para orang tua dan siswa untuk memilih sekolah yang diinginkan. Apalagi bagi mereka yang tidak memiliki banyak waktu untuk melakukan survei ke semua sekolah yang ada.
Dari permasalahan di atas, penulis mencoba membangun suatu aplikasi yang tidak hanya menampilkan informasi atribut-atribut standar sekolah lanjutan atas, melainkan juga dapat membantu memberikan rekomendasi pilihan sekolah bagi para orang tua dan siswa berdasarkan kriteria-kriteria yang diinginkan.
Kriteria-kriteria yang diajukan oleh orang tua dan siswa dalam melakukan pemilihan sekolah lanjutan pada umumnya bersifat fuzzy (kabur) seperti jarak sekolah yang dekat, biaya yang murah dan fasilitas yang bagus.
Untuk itu penulis menggunakan metode fuzzy database yang digunakan untuk mengolah data-data sekolah yang nantinya akan menghasilkan output berupa data-data sekolah rekomendasi bagi orang tua dan siswa.
Harapan penulis dengan adanya Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Sekolah Menengah Atas ini akan memberikan kemudahan bagi orang tua dan siswa dalam memilih sekolah lanjutan yang ada di Balikpapan.
Rumusan Masalah
Rumusan masalah berdasarkan latar belakang yang penulis uraikan diatas adalah sebagai berikut :
1. Bagaimana membuat sistem pendukung keputusan Pemilihan Sekolah Lanjutan Atas ?
2. Bagaimana menerapkan metode fuzzy dalam pemilihan sekolah lanjutan atas?
Batasan Masalah
Sejalan dengan perumusan permasalah pada rumusan masalah maka penulis membatasi permasalahan yang dibahas sebagai berikut :
- Metode yang digunakan adalah Metode Fuzzy.
- Sekolah Lanjutan Atas yang menjadi data input adalah Sekolah Lanjutan Atas di kota Balikpapan.
- Variabel fuzzy yang digunakan adalah Uang Gedung, SPP, Jarak tempuh, Fasilitas Sekolah.
- Hasil dari system ini adalah daftar rekomendasi sekolah sesuai dengan kriteria yang dimasukkan.
Tujuan Penelitian
Tujuan dari tugas akhir ini adalah :
- Menerapkan metode fuzzy dalam pemilihan sekolah lanjutan atas.
- Membangun suatu sistem pendukung keputusan pemilihan sekolah lanjutan atas.
Manfaat Penelitian
- Memudahkan orang tua dan siswa dalam memilih sekolah lanjutan atas di kota Balikpapan.
Demikian ulasan sebuah Tugas Akhir yang berjudul Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Sekolah Menengah Atas. Apabila anda ingin mendapatkan soft copy dari tugas akhir ini, silahkan kirim email atau isi komentar dibawah ini.
Semoga Bermanfaat
Baca Juga :
0 komentar:
Posting Komentar